SEHATKAN JASMANI MELALUI KEGIATAN SENAM PAGI

MAKASSAR24

- Redaksi

Minggu, 16 Juni 2024 - 06:54 WIB

5086 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tangerang

Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Tangerang Kantor Wilayah Kemenkumham Banten kembali melaksanakan Sabtu sehat dan produktif dengan menggelar kegiatan Senam Pagi yang diikuti oleh seluruh Pegawai dan Warga Binaan Pemasyarakatan Lapas Kelas IIA Tangerang, pada Sabtu (15/6).

Bertempat di Lapangan Utama Laduta, baik Pegawai dan Warga Binaan Pemasyarakatan sangat antusias dan bersemangat mengikuti senam pagi kembali yang dipimpin oleh Instruktur Senam. Dari mulai gerakan Awal Aerobik, Zumba, Dance hingga akhir diikuti dengan baik oleh Warga Binaan dan juga Pegawai.

“Kegiatan ini menjadi suatu hal yang refresh bagi Pegawai dan Warga Binaan. Kami juga mengapresiasi akan luar biasanya antusias yang dirasakan oleh Pegawai dan juga Warga Binaan akan salah satu kegiatan rekreasi jasmani seperti senam hari ini,” Tutur Kepala Seksi Bimbingan Narapidana, Lidna Komaladewi.

Rangkaian senam pagi dibuka dengan pemanasan berupa gerakan-gerakan ringan namun mengasah kecepatan dan juga ritme sesuai dengan lagu yang dibawakan.

“Senam pagi juga merupakan bentuk pelayanan terhadap warga binaan, dan tentu kami Pegawai juga dapat memanfaatkan waktu senam ini agar dapat berkumpul bersama dan bertemu sapa dengan warga binaan setelahnya,” Tutur Lidna.

Pelaksanaan senam pagi di Lapas Kelas IIA Tangerang ini menjadi salah satu pembinaan kepribadian yang diberikan kepada warga binaan sebagai bentuk pelayanan untuk membuat warga binaan tetap sehat dan bergerak melalui gerakan-gerakan senam seperti aerobik, zumba, dance dan lainnya dan diadakan setiap 1 kali dalam 1 minggu.

“Melalui senam pagi ini menjadi waktu luang yang bermanfaat bagi Pegawai dan juga Warga Binaan untuk menyehatkan badan dan raga kita untuk tetap semangat dalam beraktivitas dan berkreasi,” Ucap Kepala Kesatuan Pengamanan, Udur Martionna yang turut mengikuti senam pagi hari ini.(AVID/r)

Berita Terkait

Eks Kepala Lingkungan: Ayahnya Pernah Bertani di Tanah 13 Hektar Milik Hardjo B
Pelantikan DPC GRIB Jaya Medan, Hercules Rosario Marshal Tekankan Sinergi dengan Pemerintah
Diduga Mark’up Hutang Dengan Pihak Rumah Sakit Kabag Keuangan Rumah Sakit Haji Medan Menghindar
Sebar Undangan Peliputan Kunjungan Calon Gubsu Barry Simorangkir, Dan Janjikan Uang Pemberitaan Lewat Transfer, Nara Hubung Pengurus PC NU Kota Medan Kadali Wartawan
Kuda Hitam Sumut Barry Simorangkir Silaturahmi Ke Kantor PCNU Kota Medan

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 15:13 WIB

Survei LSI : Andi Seto Pecundangi Indira di Pilwalkot Makassar, Danny Pomanto sudah Habis

Rabu, 20 November 2024 - 21:55 WIB

Kapolres Pelabuhan Makassar Pimpin Wisuda Purnabakti dengan Penuh Kehormatan dan Keakraban

Rabu, 20 November 2024 - 21:53 WIB

Polres Pelabuhan Makassar Gelar Pemeriksaan Kesehatan untuk Personel Pam TPS Pilkada Serentak

Rabu, 20 November 2024 - 21:52 WIB

Personil Polsubsektor Sangkarrang Pastikan Kelancaran Logistik Pilkada Serentak di Wilayah Kepulauan

Selasa, 19 November 2024 - 20:42 WIB

Bersama Ciptakan Pilkada Damai, Plt camat Ujung Pandang Gelar Penyuluhan

Selasa, 19 November 2024 - 12:15 WIB

Tingkatkan Kualitas SDM dan Pemberdayaan Masyarakat, UNSA Makassar Perkuat Sinergi LPPM dan UPT Lab Bahasa

Selasa, 19 November 2024 - 05:06 WIB

Kapolsek Wajo Kompol Joko Pamungkas: Jaga Ketertiban dan Tolak Politik Uang untuk Pilkada 2024 yang Aman dan Sukses

Selasa, 19 November 2024 - 05:03 WIB

Kapolres Pelabuhan Makassar Pimpin Langsung Personilnya Pengamanan Kampanye Akbar di Tugu MNEK

Berita Terbaru